Catur Brata Penyepian di Hari Raya Nyepi

Hari Raya Nyepi 2025 jatuh pada Hari Sabtu tanggal 29 Maret 2025. Pelaksanaan Nyepi dimulai dari Hari Sabtu, 29 Maret 2025 pukul 05.59 sampai dengan Hari Minggu, 30 Maret 2025 pukul 06.00 .

Momen sakral umat Hindu tersebut untuk menyambut Tahun Baru Saka 1947. Perayaan Nyepi 2025 tidak sekedar ritual keagaman melainkan juga untuk merenung, memperbaiki diri, dan mencapai kehidupan yang harmonis.

Dalam perayaan Nyepi, umat Hindu akan menjalankan Catur Brata Penyepian, yaitu empat pantangan yang harus dipatuhi selama sehari penuh untuk mendekatkan diri kepada Sang Hyang Widi Wasa.

Pantangan yang dimaksud adalah amati geni atau tidak menyalakan api, amati karya atau menghentikan aktivitas pekerjaan, amati lelungan atau tidak bepergian, dan amati lelanguan atau tidak menikmati hiburan.

Hari Raya Nyepi bukan hanya bermakna bagi umat Hindu, tetapi juga menjadi simbol toleransi dan harmoni antar umat beragama.

IKA UNDIP dan ALUMNI CENTER

Mengucapkan

SELAMAT HARI RAYA NYEPI 2025

Semoga kita dapat menemukan ketenangan dan kebahagiaan hidup dalam kesederhanaan, kedamaian selalu menyertai kita semua

 

Mau cari info dan artikel lainnya tentang kegiatan alumni UNDIP? klik disini

Mau cari rekan-rekan alumni di database alumni UNDIP? klik disini

Mau mendaftar di database alumni UNDIP? klik disini

Mau menghubungi atau mengirim informasi ke sekretariat IKA UNDIP? hubungi [email protected]

Scroll to Top